Pengunjung

Jumat, 09 September 2016

Sop Kaki Kambing Kuah Bening yang Enak dan Spesial


Lezat, nikmat dan gurih, itulah mungkin kesan pertama yang muncul dibenak kita sewaktu melihat sajian ini tersaji di meja makan.

Betapa tidak, kuah gurih yang nikmat dan tekstur kikil dari kaki kambing membuat sajian ini begitu menggoda.



Nah, jika biasanya anda seringkali membeli sajian ini di restoran atau rumah makan, kali ini anda bisa membuatnya sendiri dirumah. Dengan resep yang akan kami jelaskan kali ini anda akan dapat membuat sajian sop kaki kambing yang lezat. Lantas seperti apa resep sop kaki kambing kuah bening yang enak dan special?

Yuk, kita simak resepnya kali ini agar tak lagi penasaran.

Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Sop Kaki Kambing Kuah Bening yang Enak dan Spesial

Bahan Utama yang Diperlukan Untuk Sop Kaki Kambing Kuah Bening:

1 kg kaki kambing
Wortel 3 buah, potong-potong
Air 1 liter
Tomat 1 buah, iris
Kayu manis 5 cm
Jahe 3 cm
Pala 1 butir, geprek
Cengkeh 5 butir
Daun bawang, secukupnya
Seledri, secukupnya
Bawang goreng untuk taburan

Bumbu yang Dihaluskan Untuk Sop Kaki Kambing Kuah Bening:

Lada bubuk, secukupnya
Garam, secukupnya
Gula putih, secukupnya
Merica bubuk, secukupnya
Bawang merah 10 siung
Bawang putih 8 siung

Cara Membuat Sop Kaki Kambing Kuah Bening yang Enak dan Spesial

Cara Mengolah Daging Kambing:

Pertama-tama hal yang bisa anda lakukan terlebih dahulu untuk memulai langkah pada resep kali ini adalah dengan mengolah daging kambing dengan memotong-motongnya terlebih dahulu sesuai dengan selera. Jika anda ingin tulang daging kambing dibiarkan dengan ukuran besar, maka susuaikan potongan daging dan tulang dengan selera anda.

Setelah itu, cuci bersih kaki kambing pada air yang mengalir dan pastikan jika kotoran yang ada pada daging dan tulang bisa dibersihkan secara keseluruhan.

Setelah selesai dicuci, sisihkan dan masukan kaki kambing kambing dalam rebusan air dan berikan jahe beserta taburan garam. Bumbu inilah yang akan dapat mengurangi bau amis pada daging dan dapat menghasilkan hidangan yang lezat.

Silahkan rebus kaki kambing sebentar hingga daging berubah warna, dan sisihkan sementara.

Cara Memasak Sop Kaki Kambing Kuah Bening:

Langkah pertama yang bisa anda lakukan terlebih dahulu adalah dengan menumis bumbu yang telah dihaluskan dalam wajan yang diberikan minyak goreng. Tumis hingga harum dan tercium aroma semerbak yang sedap.

Setelah tumisan matang, masukkan bumbu tumisan ini kedalam rebusan kaki kambing dan rebus kembali hingga kaki kambing menjadi matang dan lebih empuk.
Masukkan potongan wortel kedalamnya dan masukkan pala, cengkih, kayu manis dan bajan lain yang belum dimasukkan.

Kemudian masak hingga daging kaki kambing benar-benar matang secara merata. Masukkan irisan daun bawang dan tomat kedalam rebusan dan masak hingga tomat dan daun bawang menjadi lebih layu.

Masukkan bumbu dan cicipi kuah apakah sudah meresap atau belum. Jika belum jangan sungkan menambahkan bumbu yang anda inginkan.

Setelah rebusan dan kaki kambing menjadi lebih empuk serta matang merata. Ambil mangkuk saji dan tuangkan sop kaki kedalamnya berikan taburan bawang goreng dan sajikan selagi hangat baik disantap sendiri atau bertemankan dengan bahan pelengkap lain seperti nasi atau bubur akan terasa sedap dan lezat.

Jangan lupa klik tombol share jika ingin berbagi resep lezat sop kaki kambing ini dan jangan lupa berikan komentar anda.

0 komentar:

Posting Komentar